Minggu, 19 Januari 2014

KEGUNAAN MAKANAN DAN OBAT-OBATAN

NetOopsblog protected imageNetOopsblog protected imageNetOopsblog protected image
1. Sisa susu dan tablet calk berguna untuk membantu penyempurnaan
pertumbuhan tulang,akan membuat tulang ayam menjadi kuat dank eras
serta akan menjadikan sisik ayam anda menjadi kering.Dan dapat juga
membuat paruh ayam menjadi kuat tak gampang patah sewaktu bertarung.
2. Makanan yang diberikan bervariasi atau beragam berguna untuk
mengimbangi nilai gizi makanan yang terkandung dalam pakan yang dijual.
3. Pemeliharaan ayam aduan yang dilakukan dikebun dan pakannya memenuhi
nilai gizi atau sesuai yang saya anjurkan hasilnya lebih baik dari pada pakan
yang dibelikan.
4. Jangan pernah memberikan nasi putih,ampas kelapa kepada ayam aduan
(anak ayam – dewasa)
5. Multi vitamin berguna untuk meningkatkan stamina pada ayam dan vitamin
B komplek serta minyak ikan untuk membantu mempercepat pertumbuhan
bulu pada ayam.
6. Semua obat ini bisa anda beli di apotik atau toko obat harga terjangkau tidak
mahal.
7. Larutan gula aren berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak
ayam terhadap perobahan temperatur lingkungan.
8. Minyak ikan diberikan untuk membantu pertumbuhan bulu dan membuat
bulu tumbuh mengkilap.
6. PEMBERIAN PAKAN DAN RAMUAN UNTUK AYAM UMUR 6 BULAN SAMPAI SIAP
TARUNG.
Perlu saya tekankan disini sebelum saya lanjutkan pembahasan ayam aduan
ini,jika sampai pada usia ini ayam anda tidak pernah sakit dan nilai pakanya
terpenuhi seperti yang saya anjurkan maka ayam tersebut berhak untuk
mendapatkan pendidikan latihan kick boxer.

Dan sebaliknya jika sebelumnya pernah sakit ayam tersebut berhak untuk tidak
diikut sertakan dalam latihan kick boxer.Karena tidak ada jaminan untuk ayam yang
pernah sakit apa saja kemudian sembuh menjadi petarung yang tangguh. Karena
bagi saya pertarungan ayam diarena merupakan sebuah pertarungan yang
besar,berapapun besar taruhannya tak akan mengalahkan besarnya harga diri
kita.Berapapun besar taruhanya besar atau kecil sama saja mempertaruhkan
harga diri kita.

Setelah ayam berumur 6 bulan pakan pokoknya adalah padi atau gabah,berilah
gabah yang benar-benar bagus dan bersih.Gabah tersebut harus direbus dahulu
dengan air jahe(jahe ditumbuk dimasukkan dalam air, rebus sampai mendidih
kemudian gabah dimasukkan dalam air rebusan beberapa saat sampai gabah
mengembung),perkirakan gabah mengembung airnya rebusan kering atau tinggal
sedikit.Selagi gabah masih adem kuku masukkan madu sampai gabah basah oleh
madu kemudian gabah dijemur sampai betul-betul kering.Pemberian pakan tetap
diberikan 2 kali sehari pagi dan petang hari jadi siang hari ayam berpuasa hanya
diberi air tawar yang bersih saja.

Obat-obatan tetap diberikan satu kali dalam seminggu sambil menunggu bulu
sayap dan bulu ekor selesai tumbuh atau pangkal tangkai bulunya sudah mengeras
yang ditandai dengan didak ada lagi pangkal tangkai bulunya yang berwarna biru
tua(masih lunak dan sakit bila disentuh)

7. CARA MEMPERSIAPKAN AYAM UNTUK BERTARUNG (LATIHAN)

Setelah seluruh bulu sayap dan bulu ekor tumbuh sempurna dengan kata lain
tidak adalagi bulu-bulu yang muda biasanya pada ayam umur 7 bulan.Sudah bisa
dilakukan penjemuran dalam kurungan selama 2 jam setiap harinya.Sebelum
dilakukan penjemuran sebaiknya ayam dimandikan terlebih dahulu untuk
menurunkan temperatur badan ayam setelah itu baru ayam diberi makan dalam
kurungan sambil dijemur.Waktu penjemuran yang baik adalah jam 9 pagi sampai
jam 11 siang.

Setelah 10 hari waktu penjemuran ditambah 2 jam lagi yaitu jam 9 pagi sampai
jam 13 siang.Tujuan penjemuran ini untuk memperpanjang nafas ayam dan untuk
membakar lemak yang menumpuk dibawah kulit dan selama penjemuran ayam
tidak diberi air.Setelah penjemuran selesai ayam diteduhkan dibawah pohon atau
ditempat yang tidak terkena cahaya Matahari selama 15 menit,kemudian ayam
diberi air minum.

Untuk menjadikan seekor ayam sebagai petarung yang tangguh ada beberapa
latihan yang harus diberikan pada ayam agar otot-ototnya kuat dan tahan terhadap
pukulan.Saya ingatkan disini… supaya tidak mengurut otot ayam terutama otot
leher,otot dada dan otot paha jika diurut ayam akan berkelahi seperti robot karena
gerakkannya menjadi kaku.Disamping itu jangan menjantur ayam yaitu pangkal ekor
dipegang dan diangkat keatas maka ayam akan mengayuh kakinya dan
mengepakkan sayapnya karena semua itu bisa membuat urat ekor ayam keseleo
atau kesakitan dan akan mempengaruhi pada pukulannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar